Pencak silat sunda

Pencak silat sunda

Wah sudah lama rasanya tidak nulis di katagori Jabar. Bade nyerat ah…. Kali ini akan nulis tentang seni bela diri pencak silat Oerang Sunda.

Dahulu kala waktu kecil saat usia SD penah juga sedikit belajar pencak silat, walau hanya ibingnya saja (kembangnya), itu tuh yang suka pentas di iringi tepak gendang, pukulan gong dan alunan terompet yang khas.Kangen rasanya denger suara alunan pengiring ibingnya.

Untuk mengobati rasa kangen mencoba mencari tahu di c mbah google yang baik hati. Tak sulit untuk menemukan cukup dengan 3 kata kunci yang di cari langsung ketemu hehe..

Pencak silat yaitu seni beladiri yang tumbuh dan berkembang di Indonesia, saat ini Penca silat juga diklaim sebagai beladiri khas Melayu yakni Indonesia Malaysia dan Brunei Darusalam
Istilah Pencak pada umumnya digunakan oleh masyarakat di Pulau jawa, madura dan Bali. Aliran Pencak Silat yang bersal dari Jawa barat adalah Cimande, Cikalong, sabandar dan sera. Dari aliran tersebut terangkum dalam suatu sistem yang utuh terdiri dari sejarah landasan sosiologis, strategi, taktik dan teknik.

Aliran pencak silat di tatar Sunda terdiri dari :

Aliran Cimande : Pendiri / pencipta dari aliran ini biasa dipanggil Ayah Kahir sering juga dipanggil embah Kaer/ Eyang Khoer. Sekitar tahun 1760 beliau mulai memperkenalkan kepada murid- muridnya oleh karena itu ia dianggap sebagai pendiri penca silat aliran Cimande walaupun pada sejarahnya belum terunggkap secara jelas Embah Kaer yang menciptakan jurus-jurus tersebut. Menurut catatan sejarah dalam naskah Kidung Sunda disebutkan bahwa pada jaman Kerjaan Padjajaran sudah terdapat 7 Penca Silat.

Silsilah para tokoh Cimande diantaranya : Embah Kahir, Embang Rangga, Embah Ace Naseha, Embah Haji Abdul Shamad , Embah Haji Idris, Embah Hajo Ajid, Embah haji Zarqasih, Haji Niftah , Haji, R. A Sutisna

Aliran Cikalong : Sejarah perkembangan aliran Cikalong ( Raden Ateng ) adalah salah satu seorang putra Bupati yang sangat tertarik dengan Pencak Silat yang juga pernah menjadi murid Abah Kahir.Pembinaan fisik dan penggunaan rasa ekspresi banyak persamaanya hanya penggunaanya yang berbeda. Pencak silat adalah olah tubuh dari rasa yang digunakan berdiri sedangkan tari sebagai media ekspresi melahirkan gerak yang menggunakan keindahan yang dilahirkan oleh jiwa para seniman . Pencak silat sebagai tari dan sebagai kebutuhan estetika / keindahan seni istilah pencak silat di tatar Sunda dikenal dengan istilah buah, Eusi dan Kembang / ibing penca .

Contoh ibing pencak yang bersumber dari beladiri cimande adalah tepak dua salancar ( Cimande Tari kolot) Tepak dua sorongdayung, tepak dua buangkelid, tepak dua kampung baru dan tarian bersumber pada Cimande . Cimande biasanya dibawakan dengan irama tepak dua temponya ancak ( lambat)

Tepak tilu Cikalong dan tepak Tilu jalamuka dari aliran tersebut banyak kereografi dari aliran Cimande, Cikalong dan sabandar . Karawitan Penca terdiri dari 2 buah kendang besar dan 2 buah kandang kecil ( kulanter) kendang bertugas mengisi gerak serta mengatur tempo sedangkan terompet sebagai melodi , gong kecil sebagai pengatur irama .


Jenis Irama pada dasarnya ada empat yaitu :

1. Tepak Dua
2. Tepak Tilu
3. Golempang
4. Padungdung

Dalam ibing penca sikap dan gerak dilakukan untuk kenikmatan penari yang bergerak mengikuti irama karawitan dan untuk kenikmatan yang menonton ibing penca.

Di dalam Ibing Penca di Jawa Barat terdapat pola koreografis yang umum, yaitu sebagai berikut:

1)      Bagian pertama: Tepak Dua atau Paleredan, lebih memperlihatkan unsur keindahan.

2)      Bagian kedua: Tepak Tilu atau Golempang, memperlihatkan teknik serang bela yang masih terikat pada ketukan irama.

3)      Bagian ketiga: Padungdung, di sini pesilat berimprovisasi secara bebas sesuai dengan imajinasinya ketika itu.

Berdasarkan koreografi itu, ibing pencak adalah salah satu jenis kesenian yang kaya segi kreatifitasnya karena masing-masing perguruan memiliki gerakan ibing penca yang berbeda walaupun berpatokan pada irama yang sama. Dapat dipahami, ibing penca merupakan tari yang paling populer dan paling banyak penggemarnya di Jawa Barat.

Video ibing silat Sunda

sumber : http://www.bandung.eu

gambar klik gambar.

About kangyan
hanya seorang awam yang suka menulis sebelum tidur... menulis tentang apa saja, dari yang di dengar, di lihat dan di rasakan... bentuk tulisan sekedar ekspresi pemberontakan yang hanya tersalur lewat tulisan...

37 Responses to Pencak silat sunda

  1. menarik postingannya…semangat terus ya

  2. Ely Meyer says:

    ternyata ada aliran dan jenis irama dalam pencak silat ya

  3. jayputra9 says:

    Sangat miris lihat Indonesia sekarang. Padahal pencak silat adalah asli seni bela diri Indonesia, tetapi yang sering diajarkan ditiap tiap daerah malahan seni bela diri barat. Resikonya y Malaysia lagi yang main klaim.

  4. oomguru says:

    aaaiiinkk rek diajaar silat!

  5. bmaster23 says:

    wordpress aneh gak bisa like lewat opera mini 😦
    sori ya gan,nanti saya like tunggu pulih kembali 😀
    http://bmaster23.wordpress.com/2012/07/08/bbdroid-bmaster23-tersedia-di-android

  6. onesetia82 says:

    Berarti kudu hati-hati ya hadapin mas uyayan karena mempunyai ilmu bela diri … 😀

  7. affanibnu says:

    sepertinya daerah memiliki keunikan dalam ilmu pertahanan diri masing2.. 🙂

    • uyayan says:

      iya gan.. itu merupakan ke kayaan budaya yang memperkaya kebudayaan nasional…. hanya sayang kalau di daerah saya sudah jarang di temukan pentasnya gan …

  8. Hijihawu says:

    Atos lami pisan henteu ningal kendang penca pami sanes di acara pagelaran kasundaan mah Kang.

  9. selain sebagai bela diri .pencak silat bisa juga sebagai pemicu kepercayaan diri seseorang.sangat bagus buat anak2 biar bisa tampil berani

  10. Evi says:

    Di tempat saya, Minangkabau, juga ada pencak silat Kang. Namun belum ngerti sejarahnya seperti siapa yg membawa pertama kali kesana. Agak sayang ya, seni bela diri melayu ini perlahan bergeser, dan di ganti dari Jepang..Mungkin perlu bungkus baru agar generasi muda tertarik mempelajarinya ya…

    • uyayan says:

      iya bu saya juga pernah lihat silat minangkau di salah satu statioan tv.

      setuju bu sangat di sayangkan… ya seperti anak saya dulu belajar silat di sekolahnya eh sekarang beralaih malah ke jepang jepangan….

      iya bu semoga saja seni tradisional suatau saat akan di minati generasi muda…

  11. elfarizi says:

    Pami di Cianjur mah disebatna maenpo, Kang 😀

  12. bensdoing says:

    ciat…ciat….gedubrak…
    hadeuhh…urang teu tiasa ameung pencak silat gan… 😀

  13. cumakatakata says:

    hmmmmm
    dulu saya punya teman dr bandung, lumayan lihai cimandenya…

  14. fauzanmm says:

    hadeuh,
    gak perna ikut pencak silat”an

Leave a reply to bmaster23 Cancel reply